Wednesday, April 19, 2017

5 Khasiat Air Kelapa Bagi Kesehatan

No comments :
manfaat-air-kelapa-untuk-kesehatan
Manfaat Air Kelapa
Sekarang ini siapa yang tidak tahu pohon kelapa, sudah tidak diragukan lagi bahwa pohon kelapa mempunyai banyak manfaat untuk kehidupan sehari-hari. Itulah alasan mengapa tanaman kelapa dianggap memiliki nilai ekonomi yang tinggi serta merupakan tanaman serbaguna. Pohon kelapa merupakan tanaman yang memiliki karakteristik batang lurus dan tinggi. Kelapa merupakan salah satu anggota tanaman palmae yang paling dikenal dan banyak tersebar di daerah tropis. Pohon kelapa juga disebut sebagai pohon kehidupan, karena seluruh bagian tanama kelapa mulai dari akar, batang, daun dan buahnya dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan manusia. Tidak hanya itu, kelapa juga memiliki banyak kandungan dan manfaat di dalamnya untuk kesehatan tubuh manusia. 
Apa saja sih manfaat dan kandungan yang ada di dalam kelapa?
Di bawah ini merupakan kandungan dan manfaat kelapa untuk kesehatan manusia, antara lain:
1.      Menghilangkan Dehidrasi, kandungan dalam air kelapa hijau memiliki banyak persamaan dengan cairan yang ada di dalam tubuh kita serta memiliki kandungan elektrolit yang sangat tinggi. Hal ini dapat menggantikan cairan yang hilang akibat beraktivitas. Selain itu air kelapa juga mengandung potasium yang berguna untuk menjaga tekanan air dalam sel di dalam darah. Air kelapa hijau juga mudah diserap tubuh. Itulah alasan mengapa air kelapa hijau dapat menghilangkan dehidrasi.
manfaat-air-kelapa-bagi-kesehatan
manfaat buah kelapa
2.      Memelihara Kesehatan Jantung, air kelapa yang kaya akan kandungan nutrisi dan vitamin yang sangat berguna bagi tubuh juga dapat digunakan untuk memelihara kesehatan jantung, karena kelapa mengandung lemak alami yang dapat mengusir lemak jahat pada jantung, sehingga akan memelihara kesehatan jantung anda
3.      Mencegah Penyakit Batu Ginjal, Air kelapa memiliki kandungan kalium yang berperan dalam proses alkali urin sehingga dapat mencegah pembentukan batu ginjal.
4.      Memelihara Sistem Pencernaan, Kandungan air kelapa hijau dapat mengurai racun yang ada di dalam tubuh sehingga akan mengurai kotoran kemudian dikeluarkan melalui buang air besar. Air kelapa mengandung enzim bioaktif seperti asam folat, katalase, fosfatase, peroksidase, dehidrogenase, diastase, RNA polimerase dan sebagainya yang membantu untuk mempermudah pencernaan dan metabolisme tubuh.
5.      Menetralisir Racun, Kandungan antidotum (anti racun)  dan Tanin yang terdapat dalam air kelapa hijau sangat tinggi. Air kelapa juga mengandung enzim yang dapat menetralisir racun dalam tubuh.

Itulah beberapa kandungan dan manfaat air kelapa bagi kesehatan tubuh manusia. Tidak heran banyak masyarakat yang mencari buah kelapa untuk di konsumsi. Semoga artikel ini dapat bermanfaat juga bagi pembacanya.

No comments :

Post a Comment